EPICTOTO – GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 menghadirkan beragam motor dan mobil baru.
Pameran otomotif di ICE BSD, Tangerang ini berlangsung dari 22 November sampai 1 Desember.
Menariknya ada motor listrik murah di GJAW 2024.
Motor murah anti-bensin itu adalah ZPT Nimbuzz.
Yup, Nimbuzz mendapat diskon selama gelaran GJAW, dari harga Rp 13.599.000 jadi Rp 6.599.000 On The Road (OTR) Jakarta.
Andika, salah satu sales ZPT mengatakan, harga tersebut adalah harga promo karena kuota subsidi motor listrik pemerintah sudah habis.
“Tidak ada subsidi, tapi ada potongan jadi Rp 6,5 jutaan,” kata Andika kepada MOTOR Plus-online, Jumat (22/11/2024).
“Pengiriman unit sekitar seminggu setelah pameran (GJAW),” sambungnya.
Baca Juga: bikers-catat-lokasi-shuttle-bus-event-gjaw-2024-gratis-ada-5-titik
Sementara untuk surat, lanjut dia, sekitar 3 sampai 6 bulan.
“Surat 3-6 bulan, pokoknya saat program subsidi rampung, surat bisa keluar,” lanjutnya.
Sementara kalau mau beli dengan subsidi pemerintah, harganya bisa cuma Rp 2.999.000.
Bicara spesifikasi, ZPT Nimbuzz memiliki motor power sebesar 1.200 watt.
Sementara baterai yang digunakan tipe SLA 48V 28Ah
Dikutip dari website resmi ZPT, top speed motor listrik ini berada di angka 70 km/jam.
Jarak tempuhnya juga lumayan jauh, bisa mencapai 70 km untuk sekali pengecasan baterai.
Bobot motor listrik tersebut juga enteng enggak sampai 100 kg, tepatnya 89 kg..Untuk bagian kaki-kaki, peleknya yang berukuran 10 inci dengan ukuran 90/90 di depan dan belakangnya.
Dari sektor pengereman, sudah memakai cakram yang dipadukan kaliper satu piston di depan, rem belakang menggunakan tromol.
Buruan sikat motor listrik murah ZPT Nimbuzz di GJAW 2024.
Sumber: epictotoprediksi.my.id